Posted by : Unknown Jumat, 04 Maret 2016

Karya Ilmiah Lingkungan Bisnis

"Periklanan"





Nama : Muh. Sultan Salahuddin
Nim : 15.11.9171
Kelas : S1 Teknik Informatika 10
Kelompok : I

ABSTRAK   

Advertising atau periklanan adalah bentuk komunikasi ke konsumen dengan cara membayar space tertentu dan biasanya mengandung makna persuasive (ajakan). Pada dasarnya iklan telah ada sejak jaman purba. Hal ini bisa dilihat dari lukisan-lukisan di dinding-dinding kota kuno atau bentuk-bentuk barang yang mengandung unsur ajakan terhadap suatu benda, anggur atau makanan misalnya.

ISI

Periklanan merupakan salah satu media yang paling banyak digunakan oleh suatu lembaga atau industry, baik industry besar maupun kecil, sebagai alat untuk mempromosikan produk mereka di pasaran agar lebih dikenal masyarakat. Zaman sekarang, teknologi telah menguasai hampir seluruh bidang kehidupan, salah satu bidang tersebut yaitu bidang periklanan. Dalam dunia periklanan, perkembangan dan pemanfaatan teknologi informasi telah membawa dampak yang sangat besar. Melihat sudah sangat banyak iklan yang beredar dipasaran melalui media internet atau online, dapat disimpulkan bahwa perkembangan teknologi mempunyai pengaruh yang sangat banyak bagi dunia advertising. Melalui hasil dari perkembangan teknologi informasi, dunia eriklanan semakin di mudahkan untuk memasarkan atau mempromosikan suatu produk kepada khalayak ramai tanpa perlu repot-repot.
Utungnya Melakukan Periklanan di Internet

a. Mencapai high quality customers,  konsumen yang benar-benar terfokus dengan menempatkan iklan / promosi pada halaman internet yang spesifik, maka perusahaan anda akan mencapai konsumen secara lebih spesifik sehingga iklan dapat termonitor dengan program khusus sebagai media promosi misalnya pengenalan dan pemesanan produk dengan beriklan di internet.
 
b. Mengurangi  ongkos kertas dan pemasaran (paperless environment) sebagai media pertukaran data yang dapat diakses kapan saja, dimana saja, oleh siapa saja, sehingga dapat mencapai banyak pelangggan potensial baik lokal maupun global. Iklan dapat diubah setiap saat dan hasilnya dapat ditayangkan saat itu juga dan dengan teknologi multimedia yang makin berkembang dapat dipakai untuk menciptakan iklan-iklan yang cantik dan menarik dengan harapan jumah user yang mengakses iklan dapat dimonitor dengan program khusus, sehingga datanya dapat menjadi bahan analisa untuk strategi periklanan dan komunikasi
 
Salah satu perkembangan periklanan yang melibatkan internet adalah viral marketing. Bentuk periklanan ini mencakup tim penjualan yang melakukan pendekatan dengan partisipan lewat perbincangan tentang produk mereka di chat rooms dan on message boards. Strateginya adalah menstimulasi diskusi tentang merek yang akan dipromosikan dan berharap pelanggan lama yang mengikuti diskusi akan menyebarkannya melalui mulut ke mulut dan mempromosikan produk tersebut ke pelanggan baru. 
 
Cara lain yaitu dengan menggunakan banner iklan di sebuah situs. Ketika kita membuka sebuah situs maka akan muncul banner iklan dari perusahaan yang hendak mepromosikan produknya, yang ketika di-klik maka kita akan terbawa ke situs pengiklan tersebut. Akan tetapi, cara ini kurang efektif karena tidak semua orang akan tertarik atau bahkan melihat dan kemudian untuk meng-klik situs pengiklan tersebut. Untuk mengatasinya banner iklan saat ini diletakkan di tengah-tengah halaman situs. 
 
Dibalik semua tantangan tersebut, internet tetap nomor satu bagi industri iklan. Saat ini pengiklan dapat menjangkau pelanggan secara efisien dengan melalui sebuah sistem jaringan iklan online. Hal ini dapat membantu pengiklan untuk mengukur efektivitas dari kampanye lewat internet yang mereka lakukan. Mereka meraihnya dengan mengidentifikasi pelanggan yang setia, melacak perilaku mereka saat surfing di internet, dan berkomunikasi dengan mereka dengan cara yang relevan dan berbiaya efektif.
 
Penting!!!
 
jadi disini sebeu memulai bisnis ini ada halyang harus diperhatika yaitu :

1. Kita harus memiliki skill atau setidaknya pengetahuan tentang periklanan
2. Kita harus memiliki ide-ide yang kreatif dan imajinatif
3. Harus membuat iklan yang menarik untuk dilihat seperti contohnya Battle Of Surabaya buatan mahasiswa Stmik Amikom Yogyakarta
4. Dan masih banyak lagi yang harus dipelajari agar iklan yang kita buat lebih menarik lagi

Kesimpulan
 
Berikut adalah kesimpulan yang dapat  saya ambil :
1.  Melalui hasil dari perkembangan teknologi informasi, dunia eriklanan semakin di mudahkan untuk memasarkan atau mempromosikan suatu produk kepada khalayak ramai tanpa perlu repot-repot. 
2.  Iklan dapat diubah setiap saat dan hasilnya dapat ditayangkan saat itu juga dan dengan teknologi multimedia yang makin berkembang dapat dipakai untuk menciptakan iklan-iklan yang cantik dan menarik dengan harapan jumah user yang mengakses iklan dapat dimonitor dengan program khusus, sehingga datanya dapat menjadi bahan analisa untuk strategi periklanan dan komunikasi 
3. Periklanan melalui media internet juga belum sepenuhnnya memberi kemudahan dan keuntungan yang maksimal, tetap saja mempunyai kelemah tersendiri bagi segelintir konsumen yang belum terlalu mengetahui penggunaan teknologi informasi yang sedang berkembang saat ini. 
4.  Perkembangan selama satu dekade terakhir yang paling revolusioner adalah iklan lewat teknologi internet dan mobile (mobile adverstising)
 
Saran
 
Guna mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi (media internet) dalam mengembangkan dunia periklanan yang semakin maju, berikut sedikit saran yang berguna, diantaranya : 
1. Guna mengukuhkan hubungan dengan konsumen di internet, pemasar harus siap untuk interaktif, untuk menjawab pertanyaan mereka atau untuk mendesain cara-cara baru yang inovatif agar konsumen dapat meningkatkan pengetahuan mereka sendiri. 
2. Setiap produk yang akan diiklankan hendaknya disaring terlebih dahulu agar tidak mengandung unsur-unsur ngatif yang membuat konsumen merasa terganggu.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Muh Sultan - Hatsune Miku - Powered by Blogger - Designed by Muh Sultan Salahuddin -